Cara Kerja Blockchain Bitcoin, Sebuah Pengetahuan Dasar Bagi Investor Pemula
MEDIAINVESTASI.CO.ID, – Blockchain Bitcoin merupakan hal yang terpisahkan daru cryptocurency. Karena awal mula lahir aset digital ini merupakan pengembangan dari sistem blockchain. Sistem merupakan hal yang tidak asing lagi ketika Anda terjun pada bidang investasi aset digital yang sedang menjadi trending topik ini.
Pengertian Blockchain Bitcoin
Blockchain Bitcoin merupakan rantai blok urut yang digabungkan menjadi satu bagian dan kemudian didistribusikan bersama. Blockchain terdiri dari beberapa blok yang membangun sistemnya. Setiap blok terdiri daru sebuah buku besar atau yang disebut dengan ledger.
Terdapat pula tiga elemen yang membangun sistem ini yakni data, hash, dan keberadaan hash dari blok sebelumnya. Oleh karena itu, jenis data yang digunakan pada teknologi ini bergantung sepenuhnya pada tujuan dibangunnya sistem pada blockchain tersebut. Data tersebut disimpan secara digital yang akan terkoneksi antara satu perangkat dengan yang lainnya.
Cara Kerja Blockchain Bitcoin
Sistem yang ada terdiri dari dua variasi, yaitu pencatatan dan blok. Transaksi ini disimpan dalam satu blok yang ada pada bitcoin. Hal yang unik adalah setiap blok mempunyai hash kriptografi sehingga membentuk fungsi jaringan.
Fungsi hash kriptografi adalah untuk memperoleh data dari blok sebelumnya. Lalu mengubah fungsinya menjadi suatu bentuk compact string yang memungkinkan sistem mendeteksi adanya sabotase yang dilakukan oleh penyelusup.
Setiap blok akan melaksanakan fungsi validasi dari blok sebelumnya. Adanya fungsi keterkaitan blok yang satu dengan yang lainnya bukanlah satu-satunya yang membuat jaringan tetap aman.
Blockchain merupakan jaringan yang terdesentralisasi. Artinya setiap komputer dapat memiliki perangkat lunak tertentu yang diinstal dan mempunyai salinan blockchain yang dapat diperbaharui setiap saat dengan blok yang baru.
Pada blockchain tidak terdapat server yang terpusat yang memiliki kendali atas setiap transaksi yang dilakukan. Hal ini dimungkinkan karena setiap blok baru harus memiliki persayaratan di dalam jariangn tersebut Jika semua persyaratan terpenuhi, maka tidak akan ada yang dapat menimpa transaksi berikutnya.
Dengan adanya sistem yang terdesentralisasi, maka blockchain bitcoin akan menjadi tempat yang aman bagi transaksi perdagangan aset digital ini. Oleh karenanya, setiap investor wajib menguasai cara kerja sistem blockchain. (Lyala Iswara)